Pelantikan dan Pelafalan Sumpah Apoteker UI Angkatan 93/XCIII

Pelantikan dan Pelafalan Sumpah Apoteker UI Angkatan 93/XCIII

Pada Kamis (21/04/2022), Fakultas Farmasi Universitas Indonesia (FFUI) menyelenggarakan acara Pelantikan dan Pengucapan Lafal Sumpah Apoteker Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, Angkatan XCIII. Acara dilaksanakan secara offline dan online melalui platform Zoom Meeting dan YouTube. Acara yang berlangsung secara offline dilangsungkan di Ruang Sidang Besar FFUI dan dihadiri oleh 4 orang calon Apoteker, Sekretaris Rektor Universitas Indonesia, Dekan FFUI, Ketua Program Studi Profesi Apoteker FFUI, Dewan Guru Besar, Senat Akademik Fakultas, Dosen, Perwakilan Komite Farmasi Nasional (KFN), Perwakilan Sekretariat Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia, Bendahara Umum Pengurus Pusat Ikatan Apoteker Indonesia (PP IAI), Pengurus Daerah IAI Provinsi DKI Jakarta, Rohaniawan dari 5 agama (islam, kristen, katolik, hindu, dan buddha), Manager CSR Dexa Group, Senior Manager PT. Kalbe Farma, Kepala Cabang PT. Ditek Jaya Jakarta, dan Perwakilan PT. Novell Pharmaceuticals Laboratory.

Acara Sumpah Apoteker dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin oleh perwakilan mahasiswa. Selanjutnya, Pembukaan Sidang Terbuka dilakukan oleh Prof. Dr. apt. Arry Yanuar, M.Si. selaku Dekan FFUI. Acara dilanjutkan dengan laporan Ketua Program Studi Profesi Apoteker FFUI, Dr. apt. Catur Jatmika, M.Si. “Para lulusan telah menjalani UKAI CBT Nasional sebagai exit exam pada 5-6 Februari 2022 dan OSCE Internal bersifat formatif untuk dapat dinyatakan lulus dari Program Profesi Apoteker FFUI,” jelasnya. Dari 118 kandidat yang telah menjalani UKAI CBT Nasional, sebanyak 114 kandidat dinyatakan lulus. Dengan demikian, pada periode ini FFUI meluluskan 117 Apoteker baru. Selain meluluskan Apoteker Angkatan 93, terdapat 7 orang lulusan pada acara ini dari Apoteker Angkatan 92 yang sebelumnya mengikuti internship di Daewoong, Korea serta 1 orang Apoteker Angkatan 91.

Dimulainya proses Pengucapan Lafal Sumpah Apoteker menandai puncak acara sedang berlangsung. Pengucapan Lafal Sumpah Apoteker dipimpin oleh Ketua KFN yang diwakilkan oleh Dra. apt. Suzanna Indah Astuti, M.Si. dan pengukuhan sumpah menurut agama masing-masing yang didampingi oleh para rohaniawan. Seluruh Apoteker baru mengikuti pengucapan lafal dan pengukuhan sumpah dengan khidmat.

4 perwakilan Apoteker baru dan 113 lainnya yang mengikuti prosesi secara hybrid kemudian melakukan Penandatanganan dan Penerimaan Surat Sumpah Profesi Apoteker, Ijazah dan Sertifikat Kompetensi Apoteker setelah prosesi sumpah usai dan disaksikan oleh panitia sidang terbuka. Agenda selanjutnya adalah menyanyikan Hymne IAI serta Penyerahan Apoteker Baru oleh Dr. apt. Catur Jatmika, M.Si. selaku Ketua Program Studi Profesi Apoteker FFUI kepada Drs. apt. Muhamad Yamin, M.Farm. selaku Pengurus Daerah IAI Provinsi DKI Jakarta. Acara berlanjut ke Penutupan Sidang Terbuka Pelantikan dan Pengucapan Lafal Sumpah Apoteker oleh Dekan FFUI, Prof. Dr. apt. Arry Yanuar, M.Si. Setelah itu, perwakilan apoteker baru membacakan Deklarasi Apoteker dan memberikan sambutan. Sambutan dilanjutkan oleh Perwakilan KFN, Bendahara Umum PP IAI, dan Sekretaris Universitas.

Apoteker baru yang menyandang predikat cumlaude mendapatkan penghargaan. Penyerahan penghargaan dilakukan kepada dua lulusan terbaik peminatan industri yaitu apt. Stella Vania, S.Farm. oleh Dexa Group, dan apt. Rafiqah Nur Viviani, S.Farm. oleh PT. Kalbe Farma. Selanjutnya, penyerahan penghargaan kepada dua lulusan terbaik peminatan klinis yaitu apt. Dhea Aqila Ramadhani, S.Farm. oleh PT. Ditek Jaya, dan apt. Rafidah Saraswati, S.Farm. oleh PT. Novell Pharmaceutical Laboratories. Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Dr. apt. Catur Jatmika, M.Si. serta sesi foto bersama para Apoteker baru dengan para Dewan Sidang dan para tamu undangan.

Selamat dan sukses untuk para Apoteker Angkatan XCIII. Semoga ilmu yang didapatkan bisa bermanfaat untuk membangun kesehatan bangsa.