Fakultas Farmasi

Mahasiswa Farmasi UI Terpilih Menjadi Bagian dari GBN dalam Upacara HUT Ke-79 RI di IKN

Prestasi membanggakan berhasil diraih oleh Celine Caroline Bagariang, mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Indonesia (UI), setelah terpilih menjadi bagian dari paduan suara Gita Bahana Nusantara (GBN) dalam Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi HUT Ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 17 Agustus 2024 lalu. Celine terpilih sebagai Peserta Terbaik Suara Alto dalam Audisi Gita Bahana Nusantara 2024, yang mengantarkannya menjadi perwakilan Provinsi Jawa Barat di grup paduan suara nasional ini.

Gita Bahana Nusantara (GBN), yang secara rutin diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan, adalah paduan suara tingkat nasional yang terdiri dari generasi muda berbakat dari seluruh provinsi di Indonesia. Pada upacara yang diadakan di Istana Negara IKN tersebut, Celine merasakan kebanggaan luar biasa karena menjadi salah satu bagian dari sejarah, mengingat ini merupakan kali pertama upacara peringatan kemerdekaan dilaksanakan di IKN.

Upacara yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo, bersama Calon Presiden Terpilih, berlangsung khidmat. Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin dan Calon Wakil Presiden Terpilih turut mengikuti jalannya upacara secara hybrid dari Istana Merdeka Jakarta. Acara ini juga dihadiri oleh para menteri, duta besar negara sahabat, tamu kehormatan, veteran, pelajar, serta masyarakat umum yang mengenakan pakaian adat Nusantara, termasuk anggota Gita Bahana Nusantara.

Tak hanya upacara khidmat, acara ini juga dimeriahkan dengan atraksi pesawat TNI di sekitar Istana Negara IKN, serta penampilan kesenian dari penyanyi tanah air seperti Vidi Aldiano dan Maliq & D’Essentials yang memeriahkan upacara penurunan bendera di Istana Merdeka Jakarta. Gita Bahana Nusantara juga menyuguhkan berbagai lagu nasional dan daerah yang semakin memperkuat semangat kebangsaan.

Celine Caroline Bagariang, Mahasiswa FFUI, Tampil pada HUT RI Ke-79 di IKN (2)

Bagi Celine, menjadi anggota Gita Bahana Nusantara adalah impian yang telah ia bangun sejak kecil. “Tidak mudah bagi saya untuk mencapai titik ini karena saya telah melewati berbagai kegagalan. Namun, saya tetap bersemangat untuk mewujudkan mimpi masa kecil saya,” ungkap Celine. Lima hari sebelum penutupan audisi GBN 2024, Celine dihubungi oleh Disporyata Kota Depok dan mendapatkan kesempatan mendaftar melalui jalur terbuka. Meski dengan waktu yang terbatas dan kesibukan magang di BPOM, Celine segera menyiapkan video audisi tanpa ekspektasi tinggi. Puji syukur, Celine berhasil lolos seleksi awal dan melangkah ke tingkat Provinsi Jawa Barat.

Dari 86 peserta, Celine berhasil menjadi Peserta Terbaik Suara Alto perwakilan Provinsi Jawa Barat dan berhak mengikuti pelatihan tingkat nasional. Pelatihan daring dimulai sejak 22 Juli 2024 dengan tujuan pengenalan 16 lagu yang akan dibawakan. Selanjutnya, karantina dan pelatihan luring dilaksanakan mulai 2-19 Agustus 2024. “Selama masa pelatihan, kedisiplinan dan waktu sangat dihargai. Kami berlatih secara rutin setiap hari dengan jadwal ketat dari pagi hingga malam bersama pelatih dan konduktor,” ujar Celine, ” Di sela-sela waktu istirahat yang ada juga saya manfaatkan untuk berlatih mandiri.” tambahnya.

 

Lebih lanjut, Celine mengakui pengalaman menjadi bagian dari GBN ini memberikan pelajaran penting baginya. ”Pengalaman ini mengajarkan saya bahwa konsistensi dan disiplin setiap hari adalah kunci untuk menjadi yang terbaik dan mendapatkan yang terbaik,” pungkasnya. Celine berharap prestasi ini dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk terus berjuang meraih mimpi dan memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara.